Sabtu, 02 April 2016

Alat Musik Provinsi Lampung

Alat Musik Provinsi Lampung


1. Gamolan


Gamolan adalah alat musik menyerupai gamelan yang terbuat dari bambu dan dimainkan dengan cara dipukul. Diperkirakan alat musik khas Lampung ini sudah dimainkan masyarakat Lampung kuno sejak abad ke-4 masehi, akan tetapi sampai dengan saat ini banyak masyarakat Lampung yang belum mengetahui dari kekayaan alat musik tradisional ini.

Seorang peneliti asal Australia tertarik untuk meneliti alat musik gamolan ini. Menurutnya alat musik gamolan ini sudah ada dan lebih tua dari gamelan. Hal ini terbukti dengan ditemukannya gambar gamolan pada relief candi Borobudur.

Mahasiswi Program studi Tari Universitas Lampung memainkan alat musik asli Lampung Gamolan di Lapangan Korpri Rabu (7/12). Pemprov Lampung menggelar acara pemecahan rekor museum rekor Indonesia (MURI) tabuh gamolan Lampung,Pemecahan rekor akan dilakukan dengan menabuh gamolan selama 25 jam oleh 25 grup yang terdiri dari 25 penabuh. Sumber: TRIBUNNEWS.COM/Perdiansyah

Gamolan modern yang dapat ditemui di Lampung Barat dan Way Kanan, memiliki perbedaan dibandingkan dengan gamolan kuno. Gamolan kuno memiliki delapan bilah bambu yang sejajar di atas satu bongkahan bulat bambu sebesar sekitar lengan orang dewasa. Delapan bilah bambu masing-masing mewakili delapan tangga nada, yaitu do re mi fa so la si do. Sementara, gamolan modern hanya memiliki tujuh bilah bambu yang mewakili tujuh tangga nada. Satu tangga nada yang hilang adalah tanga nada fa. Margaret mengatakan, dirinya pun belum memahami alasan penghapusan tangga nada fa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar